fbpx
Lompat ke konten

Bintang Pustaka I Penerbit Buku Pendidikan I Anggota IKAPI

Kiat Produktif Menulis di Tengah Kesibukan Dosen

Kiat Produktif Menulis di Tengah Kesibukan Dosen

Menulis merupakan suatu kewajiban bagi seorang dosen. Terlebih dosen muda harus tetap menjaga produktivitas menulis. Dengan menulis dan memperbanyak publikasi karya dapat digunakan untuk kenaikan jabatan. Jangan sampai kesibukan Anda membuat kehilangan panggilan jiwa untuk menulis.

Dalam ulasan kali ini kami akan membahas upaya dosen dapat menulis produktif di tengah kesibukannya. Apa saja kiatnya? Simak ulasan berikut ini.

 

  1. Membangun Motivasi

Membangun motivasi adalah kunci utama Anda untuk dapat mulai menulis. Biasakan memberi sugesti positif pada mindset Anda bahwa menulis itu mudah. Bayangkan saja Anda dapat dikenang melalui tulisan yang menjadi saksi hidup dan membawa manfaat bagi orang lain. Oleh sebab itu, tetaplah memotivasi diri untuk selalu menulis di segala kondisi. Ciptakan lingkungan yang mendukung, karena dalam memacu motivasi bukan hanya dari dalam diri, namun faktor lingkungan juga berpengaruh.

 

  1. Disiplin

Disiplin dalam segala hal yang dilakukan dalam keseharian, dapat memengaruhi produktivitas menulis. Semua orang diberikan waktu 24 jam dan dapat menyelesaikan pekerjaan tergantung dari kedisiplinan. Maka ntuk Anda seorang dosen, buatlah skala prioritas kegiatan sehari-hari dengan baik. Pilah kegiatan berdasarkan urgenitas untuk membiasakan hidup teratur. Jika kebiasaan disiplin terbentuk, Anda akan memiliki waktu luang untuk menulis. Anda bisa memiliki peluang menjadi penulis profesional jika Anda produktif menulis.

 

 

  1. Menulis Cepat

Agar disiplin waktu, Anda dapat menulis cepat yang akan mudah jika memperbanyak membaca. Dari membaca Anda tidak akan bingung menentukan topik untuk memulai tulisan. Jika hanya ada sedikit waktu menulis, gunakan otak kanan Anda untuk berimajinasi kreatif. Tulis saja yang mengalir di pikiran, jangan takut salah. Setelah selesai, Anda dapat gunakan otak kiri untuk merapikan tulisan.

 

  1. Menulis dari Hasil Penelitian

Melakukan penelitian adalah kewajiban bagi seorang dosen. Akan lebih baik jika penelitian tersebut dapat ditulis menjadi buku, jurnal, ataupun prosiding. Penulisan karya ilmiah ini berfungsi sebagai salah satu syarat kenaikan jabatan. Anda akan terbiasa menulis sebab Anda menganggap menulis merupakan kewajiban penunjang karier. Oleh sebab itu, agar karier semakin cemerlang, Anda harus menargetkan tulisan secara rutin.

 

Kiat Produktif Menulis di Tengah Kesibukan Dosen

  1. Menjaga Kesehatan

Kiat satu ini merupakan kunci utama untuk melakukan kiat lainnya. Kondisi tubuh yang sehat diperlukan dalam menulis agar tetap produktif. Untuk menjaga keseimbangan, sehat mental juga dibutuhkan untuk membangun mood menulis.  Jangan jadikan menulis menjadi suatu beban, karena Anda dapat berhenti jika tubuh butuh istirahat. Anda dapat sembari jalan-jalan sejenak karena terlalu lama duduk akan memberi dampak negatif bagi kesehatan.

 

Kiat Produktif Menulis di Tengah Kesibukan Dosen