5 Manfaat Menulis Buku Pendidikan Bagi Dosen Bisa menerbitkan buku karangan sendiri, tentunya menjadi kebanggaan setiap ruang. Termasuk bagi seorang pengajar, seperti dosen atau guru. Tema pendidikan biasanya lebih dipilih sesuai dengan disiplin ilmu yang dikuasainya. Apa keuntungan menerbitkan buku pendidikan bagi seorang dosen?
Berikut 5 Manfaat Menulis Buku Pendidikan Bagi Dosen
- Mendapatkan Perlindungan Hak Cipta
Praktek plagiarisme dan pembajakan buku masih terjadi hingga saat ini. Kondisi ini pastinya sangat merugikan pihak penulis dan penerbit.
Selain itu, buku yang digunakan sebagai diktat mengajar juga seringkali hanya difotocopi oleh pengajar dan mahasiswanya. Tentunya tanpa sepengetahuan penulis. Tujuannya agar lebih murah, daripada membeli buku cetakan aslinya.
Oleh karena itu, pastikan Anda menerbitkan buku di penerbit terpercaya. Sehingga dibantu untuk membuat sertifikat Hak Kekayaan Intelektual (HKI). Sehingga memiliki kekuatan hukum, dan bisa melakukan gugatan apabila ada pihak dengan sengaja melakukan plagiat. Layanan ini biasanya bisa dinikmati secara gratis oleh penulis.
- Menunjang Kenaikan Pangkat
Kenaikan pangkat akan lebih cepat, bila seorang dosen sangat produktif menerbitkan buku. Bahkan tidak hanya dosen bersangkutan saja yang menikmati dampak positifnya. Akan tetapi juga bisa meningkatkan nilai akreditasi lembaga pendidikan, yang menjadi tempatnya mengajar.
Citra dosen secara keseluruhan di institusi pendidikan juga turut meningkat. Dengan begitu, masyarakat juga tidak meragukan lagi kualitas para dosennya. Sehingga semakin yakin menyerahkan anak-anaknya untuk menimba ilmu di lembaga pendidikan tersebut.
- Mendapatkan Penghasilan Tambahan
Seorang dosen juga bisa menghasilkan uang tambahan, tanpa meninggalkan pekerjaan utamanya. Salah satu caranya dengan menjadi penulis. Aktivitas menulis sangat cocok bagi seorang dosen, karena justru akan semakin mendukung profesinya sebagai pengajar.
Semakin produktif dalam menulis, maka akan semakin termotivasi untuk mendalami keilmuannya. Dengan begitu, seorang dosen bisa semakin ahli dalam bidang keilmuan yang digelutinya.
Semakin banyak karya yang dibukukan, maka semakin banyak juga keuntungan atau royalti dari hasil penjualan bukunya. Bahkan berpeluang juga diundang sebagai pemateri dalam berbagai diskusi, bedah buku, seminar dan acara lainnya.
- Semakin Mendapatkan Pengakuan dari Masyarakat
Seiring meningkatkan angka penjualan bukunya, maka sebagai bukti kalau penulis semakin mendapatkan pengakuan dari kalangan akademisi dan masyarakat secara umum. Karena itu, penulis bersangkutan akan semakin sering mendapatkan undangan untuk mengisi lokakarya, seminar, wawancara media massa dan lain sebagainya.
Kalau pasar bukunya mencapai mancanegara, maka tidak menutup kemungkinan juga diundang dalam berbagai acara di luar negeri.
-
Sebagai Referensi Mahasiswa
Seorang dosen bisa menulis buku sesuai mata kuliah yang diajarkan. Sehingga bisa memanfaatkan buku tersebut sebagai referensi para mahasiswanya. Materi yang disuguhkan bisa berupa hasil penelitian yang dikerjakan dengan dana mandiri atau dibiayai lembaga tertentu. Baik penelitian yang dikerjakan sendiri atau secara berkelompok.
Jadi seorang dosen tidak perlu bingung lagi untuk memasarkan buku ciptaannya. Karena para mahasiswanya harus memilikinya. Supaya memberikan manfaat lebih bagi mahasiswa, maka pastikan materinya sangat berkualitas dan update dengan kondisi terkini.
Buku yang berkualitas tentunya disusun oleh penulis yang ahli di bidangnya. Tidak hanya sekadar menyampaikan teoritisnya saja, akan tetapi juga bisa menunjukkan praktek atau aplikasi keilmuannya. Dengan begitu, penulis layak menjadi rujukan dalam pembelajaran dan pengembangan suatu keilmuan.
Apakah Anda juga seorang dosen? Ingin segera menerbitkan buku untuk buku ajar atau referensi mahasiswa Anda? Segera hubungi penerbit Bintang Pustaka Madani.
Sudah tersedia paket penerbitan dengan harga bersahabat, dengan dilengkapi layanan dan fasilitas menguntungkan.
Terbitkan buku Anda sekarang juga!! Agar bisa mendapatkan manfaat menulis buku pendidikan.