Segudang Manfaat Menulis Buku Ajar. Sebagai seorang dosen Anda tentu sudah akrab dengan buku ajar. Sehari-hari buku tersebut sudah menjadi senjata wajib saat mengajar. Tapi, karena buku ajar adalah buku panduan mahasiswa dalam mengikuti perkuliahan, maka buku tersebut harus memenuhi standar yang baik. Memangnya seperti apa sih buku ajar yang baik itu?
Secara umum, tugas utama dosen ada 3. Pertama, menyusun rencana pembelajaran termasuk di dalamnya membuat bahan ajar (buku ajar). Kedua, melakukan proses mengajar, dan ketiga, mengevaluasi setiap capaian belajar mahasiswa.
Dari tugas utama tersebut terlihat bahwa menulis buku adalah sebuah keharusan bagi dosen. Sebab, selain karena tuntutan profesi, juga agak aneh jika seorang dosen yang dekat sekali dengan dunia intelektual tidak menyalurkan ilmunya melalui buku.
Buku ajar berfungsi sebagai penarik minat dan meningkatkan semangat mahasiswa dan pembaca secara umum. Melihat dari pentingnya buku tersebut, maka buku aja harus ditulis dengan Bahasa yang sederhana dan mengalir agak mudah dipahami.
Manfaat Menulis Buku Ajar
Selain sebagai sarana mengajar, menulis buku ajar juga bisa menjadi motivasi rekan dosen lain untuk aktif menulis dan menerbitkan bukunya. Selain itu, semangat untuk meneliti dan mengikuti perkembangan ilmunya juga semakin tinggi. Dari buku yang ditulis bisa memperlihatkan kemampuan kritis dosen dalam menyebarluaskan ilmu yang dikuasai.
Tidak hanya bermanfaat secara ilmu, menulis buku ajar juga bisa mengandung nilai ekonomi jika dimanfaatkan dengan baik. Tingginya nilai ekonomi tentu berbanding lurus dengan kualitas buku yang ditulis. Dari buku tersebut akan terlihat keahlian, kualitas intelektual dan keilmuan seorang dosen.
Semakin tinggi penguasaan suatu bidang ilmu, maka konten buku ajar akan semakin berbobot dan berkualitas. Selain itu, juga bisa lebih mudah dibaca dan dipahami. Lebih bagus lagi jika menyertakan contoh-contoh kasus yang didukung dengan tampilan visual. Dengan begitu, wawasan para mahasiswa dan pembaca bisa lebih luas.
Dari sekian banyak manfaat buku ajar tersebut, sudah saatnya dosen meninggalkan gaya mengajar yang sudah kuno dan mengupdatenya dengan menciptakan buku ajar bermutu dan berkualitas. Kualitas akademik yang dewasa ini semakin meningkat, harus didukung dengan kualitas buku ajar yang baik pula.