Lompat ke konten

Bintang Pustaka I Penerbit Buku Pendidikan I Anggota IKAPI

Perbedaan Penerbitan dan Percetakan

Perbedaan Penerbitan dan Percetakan

Sering kali masyarakat tidak mengetahui perbedaan antara penerbit dan percetakan. Memang, kalau sekilas terdengar penerbitan dan percetakan nyaris mirip. Padahal, mereka adalah dua hal yang sangat berbeda. Agar tidak salah memahami penerbitan dan percetakan, mari kita simak penjelasan di bawah ini.

Disadur dari laman edura.unj.ac.id, penerbitan dan percetakan memiliki beberapa perbedaan seperti berikut:

Pertama

Penerbit yang memiliki International Standard Book Number (ISBN) , sedangkan percetakan tidak memiliki ISBN. Nomor ISBN ini sangat penting dan krusial karena menjadi legalitas bahwa buku yang Anda terbitkan terdaftar dalam nomor buku dunia. Oleh karena itu, sangat dianjutkan sebelum Anda menerbitkan buku pastikan penerbitan itu bisa mengurus ISBN atau tidak.

Kedua

Penerbitan yang memiliki tim kreatif, sedangkan percetakan tidak ada tim kreatif. Tim kreatif ini dalam sebuah penerbitan menjadi suatu hal yang krusial karena jasa merekalah sebuah buku bisa terbit dengan kualitas yang baik. Selain itu, tim kreatif ini pula yang mengurus naskah Anda sebelum diterbitkan, dari editing, layouting, membubuhkan ilustrasi atau gambar, dan seterusnya.

Baca juga : Tips Agar Harga Penerbitan Buku Lebih Hemat

Mengulik Sejarah Penerbitan Buku di Indonesia

Keuntungan Penulis Cetak Naskah di Penerbitan Buku Online

Ketiga

Penerbitan yang ikut bertanggung jawab terhadap isi atau konten, sedangkan percetakan tidak. Tanggung jawab ini menjadi sangat penting karena sebuah naskah jika ada kesalahan cetak, baik dari tata letak, editing, dan sejenisnya masih dapat dipertanggungjawabkan penerbit.

Keempat

Penerbit memberikan royalti ke penulis, sedangkan percetakan tidak. Royalti ini merupakan pendapatkan yang dihasilkan dari penjualan buku Anda. Jika buku Anda laris di pasaran, tentu royalti yang akan didapatkan jumlahnya akan bertambah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *