Menikah pada usia dini pada remaja rentan terhadap permasalahan kesehatan reproduksi seperti peningkatan angka kesakitan dan kematian pada masa persalinan dan nifas, bayi prematur dan berat badan lahir rendah, serta stress.
Remaja sendiri merupakan anak yang berada pada masa transisi antara masa kanak-kanak dan era dewasa, di mana anak mengalami perubahan yang sangat cepat dalam segala tinjauan aspek. Mereka bukan lagi anak-anak dari segi penampilan, sikap, cara berpikir dan bertindak, tetapi mereka juga belum menjadi orang dewasa yang matang. Oleh karena itu, penting diberikan pendidikan mengenai kesehatan reproduksi pada remaja untuk membekali remaja dan orang tua agar siap dalam menghadapi dan mencegah permasalahan yang mungkin dapat terjadi karena ketidaktahuan remaja akan pernikahan usia dini.
Buku ini diharapkan dapat membantu pembaca umumnya dan khususnya remaja serta para orang tua untuk dapat memahami tentang diri remaja, kesehatan reproduksi remaja, permasalahan-permasalahan yang mungkin muncul pada remaja, pencegahan dan edukasi remaja dan orang tua tentang resiko kesehatan, ekonomi dan mental pada pernikahan di usia dini. Buku ini juga memberikan gambaran alternatif solusi terhadap permasalahan pada remaja dan orang tua, sehingga pembahasannya menjadi menarik untuk dicerna.