Layanan Proofreading
Layanan Proofreading
Tentang Penerbit
Bintang Semesta Media
Penerbit Bintang Semesta Media merupakan penerbit anggota sekaligus pengurus IKAPI dengan nomor keanggotaan IKAPI-DIY No.147/DIY/2021. Kami hadir untuk menjadi bagian dalam menyebarluaskan ilmu pengetahuan dan membantu kebutuhan publikasi para akademisi di Indonesia. Kami turut serta melaksanakan Tri Dharma perguruan tinggi dalam hal mengabdi untuk peningkatan kualitas bahan bacaan.
Tentang Layanan Proofreading
- Proofreading adalah membaca ulang kembali untuk memeriksa sebuah penulisan untuk mengetahui apakah ada yang salah atau tidak. Hal ini sangat penting dilakukan bagi Anda yang sedang menyelesaikan tugas akhir.
- Proofreading sangat berguna untuk meminimalisir kesalahan-kesalahan yang terjadi pada penulisan yang mungkin terjadi ketika Anda menulis, khususnya menulis menggunakan bahasa Inggris. Jika dilihat-lihat tugas proofreading memang sangat mudah. Tetapi jauh dari kenyataannya. Tetapi semua itu tergantung bagaimana setiap orang menilainya. Karena jika sudah benar-benar mencintai pekerjaan ini, maka tidak akan merasa kesusahan malah merasa nyaman dan menyenangkan.
Apa saja yang dikerjakan?
Apa saja yang diperbaiki dalam proofreading? Berikut rinciannya:
- mengecek ejaan. Ejaan ini mengacu pada KBBI, tetapi terdapat beberapa kata yang merupakan gaya dari penerbit
- Pemenggalan kata yang mengacu pada KBBI.
- Konsistensi terhadap nama dan istilah.
- Memperhatikan judul dan penomoran bab.
- Memperhatikan tanda baca
Model Kerja Proofreading
- Membaca ulang naskah
- Memperbaiki susunan kalimat yang sulit dimengerti atau yang tidak sesuai dengan EYD
- Memberikan evaluasi atas kelebihan atau kekurangan dari naskah tersebut dari segi bahasa indonesia secara tertulis (sangat diutamakan memberikan contoh kalimat jika terdapat kekurangan)
Target Hasil Proofreader
- Susunan kalimat yang mudah dicerna dan bisa dipahami oleh siapapun yang membacanya, sehingga tidak ada lagi susunan kalimat yang tidak bisa dipahami maknanya oleh semua kalangan.
- Susunan kalimat sudah bisa sesuai dengan EYD
- Mengurangi kesalahan ketikan pada naskah terjemah
Harga Layanan Proofreading
- Rp4.000 per halaman ukuran A4, spasi 1,5 pt.