Lompat ke konten

Bintang Pustaka I Penerbit Buku Pendidikan I Anggota IKAPI

Tips Menjadi Dosen Pembimbing yang Disukai Mahasiswa

Tips Menjadi Dosen Pembimbing yang Disukai Mahasiswa

Tips Menjadi Dosen Pembimbing yang Disukai Mahasiswa

Ada di satu waktu mungkin Anda diminta untuk menjadi dosen pembimbing skripsi. Mungkin beberapa diantara Anda ada yang merasa senang, atau justru malah bingung. Karena khawatir apakah akan disukai mahasiswa atau tidak. Dan mungkin Anda bertanya-tanya, bagaimana Anda bisa menjalani tanggung jawab tersebut?

Sebagai orang tua kedua di kampus, dosen pembimbing harus paham bagaimana caranya menjadi pembimbing yang baik. Terlebih, skripsi merupakan masa-masa yang krusial bagi mahasiswa. Walaupun mungkin akan melelahkan, namun akhirnya Anda akan merasa senang dan bangga karena telah bisa membantu mahasiswa menjadi sarjana.

Tapi bagaimana caranya menjadi dosen pembimbing yang baik dan disukai oleh mahasiswa? Inilah tipsnya.

  1. Siapkan waktu khusus untuk bimbingan

    Tentunya, Anda memiliki agenda lain selain bimbingan. Untuk itu, Anda memerlukan manajemen waktu yang baik untuk mengatur bimbingan skripsi untuk mahasiswa Anda. Ini merupakan langkah yang sangat penting.

    Dengan menyiapkan waktu khusus untuk bimbingan, mahasiswa akan terasa lebih siap dan terencana untuk bimbingan. Terutama dalam menyiapkan yang akan Ia ajukan.

  2. Membuat grup bimbingan

    Anda membimbing lebih dari 1 mahasiswa? Mungkin sudah saatnya bagi Anda untuk membuat grup bimbingan tersendiri. Tentunya, ini akan memudahkan komunikasi Anda untuk satu dan mahasiswa lainnya.

    Selain itu, konsultasi yang bisa dijawab melalui pesan bisa langsung direspon. Sehingga akan menghemat waktu dan tenaga Anda sendiri. Mahasiswa juga akan lebih menyukai jika ada grup pimpinan seperti ini.

  3. Memberikan referensi penyusunan skripsi

    Pada masa-masa awal bimbingan skripsi, ada baiknya Anda memberikan berbagai referensi yang harus dipelajari oleh mahasiswa. Sehingga, mahasiswa tidak perlu repot-repot mencari berbagai referensi. Langkah ini juga akan menghemat banyak waktu bagi mahasiswa dan untuk Anda sendiri.

    Tentunya, memberikan referensi penyusunan skripsi bukanlah hal yang sulit untuk Anda. jadi, berikanlah referensi kepada mahasiswa Anda.
    Tips Menjadi Dosen Pembimbing yang Disukai Mahasiswa

  4. Berikan motivasi

    Kondisi mental setiap mahasiswa pasti berbeda-beda. Ada yang tidak perlu motivasi dan bimbingannya lancar, namun ada juga yang perlu diberikan motivasi agar ia tetap bisa terus melanjutkan skripsinya. Untuk itu, Anda perlu memberikan motivasi bagi setiap mahasiswa untuk bisa menyelesaikan skripsinya.

    Anda juga bisa berlaku tegas dan disiplin jika ada mahasiswa yang menurut Anda kurang disiplin atau lama dalam penyusunan skripsi.

  5. Peduli pada kondisi mahasiswa

    Poin ini adalah poin yang penting untuk menjadi dosen pembimbing yang disukai oleh mahasiswa. Tidak selamanya komunikasi dengan mahasiswa hanya terbatas terkait masalah progres skripsi.

    Anda juga dapat menanyakan hal-hal lain kepada mahasiswa. dalam waktu-waktu ini, Anda ada tidak berlaku sebagai dosen, tetapi bisa juga menjadi teman atau sahabat bagi mahasiswa bimbingan ada.

Dari berbagai tips diatas, Anda dapat menyesuaikan dengan kondisi mahasiswa bimbingan Anda sendiri. Karena, setiap mahasiswa akan sangat berbeda perlakuannya.

Basa-basi untuk sekedar menanyakan kabar akan berdampak sangat baik untuk para mahasiswa. Sehingga mahasiswa akan merasa diperhatikan oleh dosen pembimbing. Dengan begitu, mahasiswa akan mengingat Anda sebagai dosen pembimbing mereka yang terbaik.

Tips Menjadi Dosen Pembimbing yang Disukai Mahasiswa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *